Di dalam pembuatan suatu video, pasti kita pernah mendengar atau mengenal kata frame, nah pada blog kali ini saya ingin memberi tahu sedikit seputar frame di dalam bidang videografi serta cara setting frame nya menggunakan salah satu aplikasi screen recording, yaitu OBS Studio. Tanpa berlama-lama lagi, kita langsung menuju ke pembahasan nya.
A. Pengertian Frame
Video pada dasarnya tersusun dari foto atau gambar yang di ganti-ganti setiap sepersekian detiknya. Saking cepatnya, maka otak kita sudah tidak bisa melihatnya sebagai gambar diam, tapi sudah menjadi gambar bergerak (moving picture atau movie). Foto atau satuan gambar diam tersebut disebut frame. Maka FPS atau Frame per Second (Frame Rates) adalah ukuran bagaimana gerakan gambar yang ditampilkan secara berurutan.
Istilah tersebut biasanya digunakan di dalam dunia videografi, seperti video film, video digital, dll dan biasanya dinyatakan dalam satuan detik, yaitu fps (frame per second). Istilah ini berlaku sama untuk kamera film dan grafik komputer, dan sistem penangkapan gerak frame rate juga bisa disebut frekuensi frame dan dinyatakan dalam hertz (Hz).
B. Resolusi & Rasio Tinggi Lebar
Di dalam videografi, terdapat resolusi dan rasio tinggi lebar suatu video, dengan ketentuan semakin tinggi resolusi dan rasionya maka gerakan di dalam video nya akan semakin halus. Berikut beberapa resolusi dan rasio di dalam suatu bidang videografi :
- 2160p : 3840 x 2160
- 1440p : 2560 x 1440
- 1080p : 1920 x 1080
- 720p : 1280 x 720
- 480p : 854 x 480
- 360p : 640 x 360
- 240p : 426 x 240
C. OBS Studio
D. Keunggulan Dari Aplikasi OBS Studio
- Performa yang baik melakukan capture dan mixing video atau audio secara real time.
- Jumlah scene yang tidak dibatasi dan dapat dialihkan dari scene ke scene yang lain dengan mulus menggunakan transisi khusus.
- Audio Mixer yang dapat menfilter suara, seperti noise gate, noise suppression, dam gain.
- Opsi konfigurasi yang powerful dan mudah digunakan.
- Panel Pengaturan yang efisien memberi akses ke beragam opsi konfigurasi untuk mengubah setiap aspek siaran (broadcast) atau rekaman.
- UI "Dock" modular memungkinkan anda mengatur ulang tata letak persis seperti yang anda inginkan.
98
BalasHapus